Featured

    Featured Posts

Resep Kue, Cara Membuat Cake Cokelat Black Forest

Cake Cokelat Black forest
Bahan Cake Cokelat Black forest
  • 8 Kuning telur
  • 4 putih telur
  • 175 gram gula
  • 1/2 sendok makan VX / TBM
  • 150 gram margarin / mentega, cairkan
  • 100 gram tepung terigu + 50 gram cokelat bubuk + 25 gram maizena (ayak bersama)
  • 1 kaleng black cherry, tiriskan
  • 200 gram cooking chocolate (cokelat masak) untuk hiasan
  • Beberapa buah cherry merah
Buttercream
- 200 gram mentega tawar / margarin + 50 cc susu kental manis (kocok sampai lembut)


Cara membuat cake Cokelat Black forest :
  1. Kocok telur, gula, dan TBM sampai mengembang, masukkan campuran terigu, cokelat bubuk, dan maizena ke dalam kocokan, aduk rata.
  2. MAsukkan mentega / margarin cair, aduk perlahan sampai rata. tuang dalam loyang bulat ukuran 20 cm yang sudah dioles margarin dan ditaburi tepung, panggang dalam oven selama kurang lebih 45 menit dengan panas 180 derajat celcius.
  3. Setelah matang, angkat, dinginkan. belah kue menjadi 2 bagian, beri butter cream dan buah cherry hitam, tutup kembali, oles seluruh cake dengan sisa butter cream, beri serutan cokelat masak, dan hiasan cherry merah.
potong menjadi 8 12 potong


Resep kue resep masakan khas Indonesia
Sumber : resepkue.net

Posting Komentar

bolanity.com

Diberdayakan oleh Blogger.

Pengikut

Copyright © All In One Shop | Blogger Templates