Featured

    Featured Posts

POLISI DI TEMBAK DI KEPALA SAAT PATROLI


Anggota Polresta Bekasi Kota, Ajun Inspektur Dua Sugiyantoro tewas dalam baku tembak dengan perampok di depan Toko Sembako Ongko Mulyo di Jalan Raya Mess AL Kampung Raden, Jatirangon, Bekasi, Pukul 03.30 WIB dini hari tadi.

Kejadian bermula saat anggota patroli di sekitar tempat kejadian menemukan Kijang Innova warna hitam parkir di depan sebuah toko dengan posisi parkir membelakangi toko sembako itu. Petugas curiga melihat kendaraan itu. Sugiyantoro yang dibonceng Brigadir Nuh Supriyatna mendekati mobil tersebut.

Tiba-tiba dari dalam mobil pelaku memberondong petugas dan terjadi tembak menembak. Sugiyantoro langsung jatuh tertembak di bagian bawah mata sebelah kanan dan bagian kepala.

Polisi menduga pelaku yang berada dalam mobil itu berjumlah lima orang. "Yang menembak memang satu orang namun diduga di dalam mobil ada lima orang," kata Kepala Divisi Humas Mabes Polri, Inspektur Jenderal Anton Ba! chrul Alam di Mabes Polri, Jalan Trunojoyo, Rabu, 1 Juni 2011.

Anton menambahkan, semua pelaku masih dalam pengejaran. "Kami tunggu aja mudah-mudahan dalam waktu dekat (tertangkap)" tambah dia.

Untuk mengungkap kasus ini,  kepolisian Bekasi sudah membentuk tim yang terdiri dari Unit Reserse yang dibantu Resmob Polda Metro Jaya dan Densus 88 Antiteror.

Posting Komentar

bolanity.com

Diberdayakan oleh Blogger.

Pengikut

Copyright © All In One Shop | Blogger Templates